JOMBANG – Pondok Pesantren Darussalam tak henti-hentinya menghasilkan santri berbakat dalam segala bidang,salah satunya dalam bidang dakwah. Pada Kamis (18/01) kemarin, Rizal Fatoni berhasil menggondol juara 3 murni dalam lomba yang bertajub Festifal Da’i se-Jawa dan Bali yang diselengarakan oleh Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang.

Perlombaan yang rutin diselenggarakan satu tahun sekali itu, diikuti oleh 200 peserta dari 34 kabupaten se-Jawa dan Bali. PP. Darussalam Blokagung sendiri mengutus 11 peserta binaan Organisasi Dakwah Islamiyyah Maziatul Fata (Putra), IKDAM (Putri Utara), dan IKADA (Putri Selatan), dari 11 peserta itu, 3 putra dan 8 putri, dan yang berhasil mengantarkan Darussalam ke panggung final hanya Rizal Fatoni dan Ainur Rofiqoh.

Persiapan yang dilaksanakan oleh utusan-utusan Blokagung ini hanya berkisar satu bulan saja. Mereka dibimbing oleh senior-senior hebat seperti ustadz Sidiq Purnomo. Beliau membimbing peserta-peserta tak hanya ketika bimbingan menuju keperlombaan, tetapi beliau juga membimbing para santri setiap malam Selasa dan malam Jum’at.

Dalam final sendiri, finalis dituntut untuk berpidato tanpa persiapan. Hal ini menampakan, apakah peserta tersebut benar-benar berjiwa pidato ataupun cuma menghafal saja. Menurut Rizal Fatoni, “Tiada yang tidak mungkin jika kita bersungguh-sungguh” Ujarnya ketika diwawancarai oleh reporter  MedIS. Sedangkan moto yang ia pegang teguh yaitu, بَلِّغُوْا عَنِّي وَلَوْ اَيَةً, “(Sampaikanlah dariku walaupun satu ayat)”. (yan)