MADRASAH BARAT – Kamis malam Juma’at (8/2) kemarin, Organisasi Dakwah Islamiyah Maziatul Fata mengadakan Diklat Pelatihan Dakwah. Pada diklat itu diisi oleh Ustadz Muhammad Muhith, SQ dari Madura.
Dengan tujuan untuk menyukseskan acara diklat tersebut, Pengurus Dakwah Islamiyyah Maziyyatul Fata membahasnya jauh-jauh hari sebelumnya. Serta merancang susunan panitia dan acara. Tak hanya itu, sebelumnya juga dilaksanakan sosialisasi kepada para anggota mengenai diklat tersebut .
Dengan terbentuknya panitia serta susunan acara tersebut, para penguruspun melaksanakan tugas mereka masing-masing. Susunan kepanitiaan acara diklat tersebut antara lain. Sebagai pelindung bapak Sidiq Purnomo, pendamping Ustadz Sholeh Mubarok, ketua panitia Rizal Fathoni, bendahara M. Nurul Huda dan sekertaris Ahmad Maududdin
Acara tersebut tidak hanya dihadiri oleh santri Pondok Pesantren Darussalam saja, tetapi pondok dari luarpun juga ikut menghadiri acara diklat tersebut. Seluruh acara itu dilaksanakan di Madrasah Barat lantai dua ruang B.04.
Sebelum peserta memasuki tempat acara, mereka diharuskan mengisi daftar hadir serta mengambil buku Panduan Diklat Pelatihan Dakwah. Susunan acara tersebut diantaranya, pembukaan, pembacaan surat suci Al Qur’an yang dilantunkan saudara Akiyas.
Setelah itu sambutan ketua exstrakullikuler Bapak Zidni Ilma. Dilanjutkan pengenalan pengurus Maziyyatul Fata 2018. Dengan pembicara Ustadz Muhammad Muhith, SQ. Inti acara pun dimulai. Pada inti acara itu, peserta mengajukan beberapa pertanyaan yang dijawab langsung oleh beliau. Tak hanya itu, beliau juga menjelaskan tentang retorika dakwah yang tercantum dalam buku panduan.
Sebelum acara berakhir, Ustadz Muhith ingin melihat penampilan peserta yang mengikuti acara itu. Yang notabene pesertanya merupakan berasal dari berbagai pondok pesantren. Semua acara tersebut berjalan dengan lancar. Walaupun sampai larut malam acara itu baru selesai. Setelah itu, seluruh pengurus berfoto bersama guna mengabadikan momen saat itu.(MU1)